Minggu, 01 Januari 2012

Ilmu Pengetahuan Teknologi dan Kemiskinan

Nama : Imam Syafi'i   Kelas : 1KA31   NPM : 13111535

Pengertian Ilmu Pengetahuan

Ilmu Pengetahuan adalah seluruh usaha sadar untuk menyelidik,menemukan,dan meningkatkan pemahaman manusia dari berbagai segi kenyataan dalam alam manusia.

Empat Hal Sikap yang Ilmiah

1. Sikap Ingin Tahu
2. Sikap Kritis
3. Sikap Obyektif
4. Sikap Ingin Menemukan

Pengertian Teknologi

Teknologi adalah Metode Ilmiah untuk mencapai tujuan praktis ; Ilmu Pengetahuan Terapan atau dapat pula diterjemahkan sebagai keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia.

Ciri-ciri Fenomena Teknik pada Masyarakat

1. Rasionalitas,artinya tindakan spontan oleh teknik diubah menjadi tindakan yang direncanakan dengan perhitungan yang rasional.
2. Artifisialitas,artinya selalu membuat sesuatu yang buatan tidak ilmiah.
3. Otomatisme,artinya dalam hal metode,organisasi dan rumusan dilaksanakan secara otomatis.Demikian juga Teknik mampu mengeleminasi kegiatan non teknis menjadi kegiatan teknis.
4. Teknik berkembang pada suatu kebudayaan
5. Monisme,artinya semua teknik bersatu,saling berinteraksi dan saling bergantung.
6. Universalisme,artinya teknik melampaui batas-batas kebudayaan dan ideologi,bahkan dapat menguasai kebudayaan.
7. Otonomi,artinya teknik berkembang menurut prinsip-prinsip sendiri.

Ciri-ciri Teknologi Barat

1.  Serba intensif dalam segala hal,seperti : Modal,Organisasi,Tenaga Kerja,dll
2. Dalam struktur sosial,Teknologi Barat bersifat melestarikan sifat ketergantungan
3. Kosmologi atau Pandangan Teknologi Barat menganggap dirinya sebagai pusat feriferi,waktu berkaitan dengan kemajuan secara linier

Pengertian Ilmu Pengetahuan,Teknologi,dan Nilai

Ilmu Pengetahuan adalah seluruh usaha sadar untuk menyelidik,menemukan,dan meningkatkan pemahaman manusia dari berbagai segi kenyataan dalam alam manusia.

Teknologi adalah Metode Ilmiah untuk mencapai tujuan praktis ; Ilmu Pengetahuan Terapan atau dapat pula diterjemahkan sebagai suatu keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia.

Nilai adalah suatu yang berharga,bermutu,menunjukan kualitas,dan berguna bagi manusia.Sesuatu itu bernilai berarti sesuatu itu berguna bagi kehidupan manusia.

Pengertian Kemisikinan

Kemiskinan adalah keadaan dimana terjadi ketidakmungkinan untuk memenuhi kebutuhan dasar,seperti : Makanan,Pakaian,Tempat Berlindung,Pendidikan,dan Kesehatan.

Ciri-ciri Manusia yang Hidup dibawah Garis Kemiskinan

1. Tidak memiliki faktor-faktor produksi,seperti : Tanah,Modal,dan Keterampilan.
2. Tidak memiliki kemungkinan untuk memperoleh aset produksi dengan kekuatan sendiri,seperti untuk memperoleh tanah garapan atau modal usaha.
3. Tingkat pendidikan mereka rendah,tidak sampai tamat SD.
4. Kebanyakan tinggal di Desa sebagai pekerja bebas.
5. Banyak yang hidup dikota berusia muda,dan tidak mempunyai keterampilan.

Fungsi Kemisikinan

1. Fungsi Ekonomi : Penyediaan tenaga untuk pekerja tertentu,menimbulkan dana sosial,membuat lapangan kerja baru,dan memanfaatkan pemulung untuk mengumpulkan barang bekas.
2. Fungsi Sosial : Menimbulkan rasa simpatik,sehingga munculnya badan amal dan zakat untuk menolong kaum miskin yang ada.
3. Fungsi Cultural : Sumber inspirasi kebijaksanaan teknokrat,sumber inspirasi sastrawan dan memperkaya budaya saling mengayomi antar sesama manusia.
4. Fungsi Politik : Sebagai kaum yang merasakan kinerja pemerintah dalam perbaikan ekonomi,dan sebagai kaum yang mengkritik jika perekonomian tidak mengalami perubahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar